26 January 2018 oleh Achmad Zulfan
Bagi para gamer, game adalah sebuah tambahan nyawa untuk mereka tetap bertahan hidup di dunia ini. Bukan lebay, tapi kamu bisa bertanya ke para gamer garis keras, bagaimana mereka lebih mencintai game dari pada pacarnya sendiri.
Namun, kebanyakan gamer mempunyai hambatan dimana mereka tidak melulu mempunyai banyak uang untuk membeli game baru. Solusinya adalah, mencari cara agar mendapatkan game baru gratis, namun pastinya legal.
---Belanja di ZSTORE produk import harga ekonomis---
Daftar Situs Untuk Mendapatkan Game PC Premium Secara Gratis dan Legal
Nah, kali ini JalanTikus akan membagi beberapa daftar situs untuk mendapatkan game PC premium secara gratis dan legal. Langsung disimak aja ya!
1. Origin On the house
Origin merupakan situs penyedia game premium yang kebanyakan kelauran publisher Electronic Arts. Selain menyediakan game-game untuk dibeli, Origin juga sering memberikan game secara cuma-cuma dalam versi trial ataupun beta.
Jika kamu ingin mencoba game-game sekelas Battlefield 1, Mass Effect: Andromeda, atau Titanfall 2, kamu harus sering-sering buka Origin. Sayangnya, masa trial yang diberikan sangat sebentar, bukan hitungan hari, melainkan jam.
2. IGN Beta Giveaway
Situs ini selain berisi artikel mengenai game, juga sering memberikan akses gratis ke sebuah beta game. Contohnya seperti pada awal tahun 2018 ini, IGN Beta Giveaway baru aja membagikan game Destiny 2 lho! Sering-sering aja pantengin website-nya untuk update lebih lanjut dari game yang sedang dibagikan.
---Belanja di ZSTORE produk import harga ekonomis---
3. Subreddit Freegames
Reddit adalah website forum paling besar di dunia. Salah satu subforum dari Reddit bernama r/freegamesadalah salah satu kanal paling besar jika kamu mencari sebuah game gratisan. Mulai dari game yang terkenal sampai game yang tidak pernah kamu dengar namanya ada disana.
4. Steamgifts
Website ini adalah salah satu tempat terbesar dimana para gamer akan berkumpul untuk mendapatkan game gratisan. Cara mainnya adalah kamu ikut dalam sebuah giveaway yang diberikan oleh akun lain. Jika kamu memenangkan undiannya, kamu akan dihubungi via akun Steam oleh pihak penyelenggara untuk diberikan game tersebut.
---Belanja di ZSTORE produk import harga ekonomis---
5. SteamCompanion
Website ini juga mirip seperti Steamgift dengan cara kerja yang juga sama. Kamu harus mengikuti sebuah giveaway yang diselenggarakan oleh akun lain. Jika kamu berhasil memenangkannya, kamu akan dihubungi via Steam oleh penyelenggara. Maka dari itu, kamu harus login di website ini dengan menggunakan akun Steam-mu.
6. Green Man Gaming
Green Man Gaming adalah salah satu retail video game terbesar di Inggris yang mempunyai lebih dari 5200 game dari 450 publisher. Setiap bulannya website dari retail ini selalu memberikan giveaway untuk sebuah game berbayar.
Nantinya kamu akan diberikan Steam Key ke email-mu, dan jika kamu sudah mempunyai game tersebut, kamu bisa memberikannya ke orang lain lho.
---Belanja di ZSTORE produk import harga ekonomis---
7. GOG
Pada awalnya, GOG adalah sebuah pendistribusi untuk video game dan film. namun, pada 26 Maret 2009, GOG.com menjalin kerjasama dengan Ubisoft untuk mempublikasikan game-game Ubisoft. Semenjak itulah website ini selalu memberikan dua tau tiga game premium per tahun.
8. Humble Bundle
Buat para gamer, website ini adalah surga (dalam bentuk metafora dan juga arti yang sebenarnya) karena menjual berbagai game yang keuntungannya dibagi antara para developer dan juga untuk kegiatan amal.
Kerennya, Humble Bundle juga sering memberikan giveaway berupa game gratis dan mempunya subreddit untuk request dan memberika game-game gratis ke para gamer.
9. DLH.net
Website ini sebenarnya adalah singkatan dari Dirty Little Helper dimana kamu akan menemukan kumpulan cheat dan trik untuk para gamer. Selain itu, DLH.net juga sering melakukan giveaway berupa Steam Key dan akan memberikan kamu game Steam gratis ketika kamu sign up di website mereka.
---Belanja di ZSTORE produk import harga ekonomis---
10. Steam
Komunitas Steam mempunyai beberapa grup yang sering memberikan game PC berbayar secara gratis. Biasanya, game-game yang diberikan secara gratis itu terbatas hanya untuk beberapa akun saja berupa Steam Key, Steam gift, Steam in-game item, ataupun Steam game card secara cuma-cuma.
--Belanja di ZSTORE produk import harga ekonomis--